Amankan Akun Twitter Kamu

Setelah lama vakum di dunia Twitter, gue mencoba untuk aktif kembali di kancah dunia perkicauan, meskipun kebanyakan Retweet aja sih (atau stalking akun-akun orang terkenal :D). dari beberapa tweet yang gue baca, ada banyak yang berkicau bahwa akunnya dihack seseorang.

Nah, untuk hal yang satu ini, gue mencoba untuk membagikan tips untuk mengamankan akun twitter. So, cekidot yah.

1. Gunakan Password yang Rumit

Alasan kenapa banyak akun-akun twitter bisa di-hack adalah para penggunanya masih menggunakan password yang mudah ditebak. Supaya akun kamu aman, maka kamu harus membuat password kamu ‘kuat’ alias ga mudah ditebak. Kamu bisa menggunakan kombinasi antara kata, angka dan simbol.

contoh: Knalpot48_ atau Pentolan_48, atau bisa juga seperti S4p1k4mu_ dsb.

Yang perlu diperhatikan password tersebut adalah: jangan membuat password yang terlalu rumit untuk diingat, jangan menggunakan kata-kata yang umum (gunakanlah kata random,slang,gaul,dsb) dan usahakan panjang password minimal 8 karakter. Read More